Minggu, 25 November 2012

HT: AC Milan 1-0 Juventus


OLEH DEWI AGRENIAWATI

Babak pertama
Bigmatch antara Milan kontra Juventus berlangsung sengit sejak menit pertama. Tuan rumah langsung tancap gas sesaat setelah wasit meniup peluit kick-off dengan melancarkan serangan ke area pertahanan I Bianconeri. 

Baru tiga menit laga berjalan De Sciglio menerobos dari sisi anan dan memberikan umpan kepada Robinho yang diterukan kepada Boateng. Sayang, sepakannya masih melebar di sisi gawang Gianluigi Buffon. Bek muda Milan kembali meneror pertahanan Juventus saat melepaskan sepakan mendatar, tapi lagi-lagi belum tepat sasaran.

Sebuah peluang emas didapat tuan rumah tepat di menit ke-14. Berawal dari aksi Robinho yang gagal dihentikan bek Si Nyonya Tua, kemusian mengirim umpan matang kepada Boateng. Namun, sepakan pemain Ghana diblok portiere nomor satu Italia.

Juventus baru mendapat kans membuka keunggulan di menit 21, saat Fabio Quagliarella lepas dari jebakan off-side. Melepaskan tembakan dari kotak penalti, Marco Amelia yang masuk starting line-up di menit-menit akhir menggantikan Cristian Abbiati yang cedera masih mampu menghalau peluang striker Italia tersebut.

El Shaarawy berpeluang mengubah kedudukan. Melewati dua pemain lawan, Il Pharaone melakukan tembakan namun masih membentur rapatnya barisan belakang Juve.

Milan akhirnya membuka skor di menit ke-30 melalui penalti Robinho. Wasit menunjuk titik putih setelah Isla menahan sundulan Nocerino--yang menyambar crossing Montolivo-- dengan tangannya di area terlarang. Robinho yang menjadi eksekutor dengan dingin menaklukkan Buffon dalam duel satu lawan satu. 1-0 untuk tuan rumah.

Ketinggalan satu gol memaksa Bianconeri untuk lebih baru keluar dari daerahnya sendiri. Vucinic sempat mengancam gawang Amelia, namun sepakannya masih bisa dihalau bek Milan.

Tuan rumah mendapat tendangan bebas setelah El Shaarawy dilanggar Barzagli di sisi kanan pertahanan Juventus, tapi sepakan keras Robinho kembali membentur pagar betis. Permainan El Shaarawy kembali harus dihentikan Barzagli dengan melakukan tekel terhadap pemain berdarah Mesir ini. Montolivo mengeksekusi free kick, tapi tendangannya masih tepat jatuh di pelukan Buffon.

Meski beberapa kali melakukan percobaan, Juventus tetap tidak mampu menjebol gawang Amelia sehingga skor 1-0 bertahan hingga jeda turun minum.

Susunan pemain:

Milan: Amelia; De Sciglio, Mexes, Yepes, Constant; Montolivo, De Jong, Nocerino; Robinho, Boateng, El Shaarawy
Cadangan: 
Amelia, Gabriel, Acerbi, Zapata, Emanuelson, Flamini, Strasser, Bojan, Pazzini, Niang

Juventus: Buffon; Barzagli, Bonucci, Caceres; Isla, Vidal, Pirlo, Marchisio, Asamoah; Vucinic, Quagliarella
Cadangan: 
Storari, Rubinho, Lucio, De Ceglie, Marrone, Giaccherini, Lichtsteiner, Pogba, Pepe, Giovinco, Matri, Bendtner

Ikuti jalannya pertandingan AC Milan versus Juventus secara live di GOAL.com Indonesia dengan mengklik tautan ini

Ikuti perkembangan terkini sepakbola Italia di GOAL.com Indonesia. Dapatkan semua berita Serie A Italia lengkap dengan jadwal, hasil, dan klasemen semua kompetisi di Italia.

26 Nov, 2012


-
Source: http://www.goal.com/id-ID/news/1353/sepakbola-italia/2012/11/26/3555804/ht-ac-milan-1-0-juventus
--
Manage subscription | Powered by rssforward.com

0 komentar:

Posting Komentar

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Walgreens Printable Coupons